PENGARUH TEKNOLOGI INFORMASI DAN KOMPENSASI TERHADAP KINERJA KARYAWAN

Penulis

  • U. Ahmad Ali Andre Universitas Nusa Putra
  • Sapteri Mashudi Universitas Nusa Putra
  • Lauren Yohana Sitepu Universitas Nusa Putra
  • Sefriani Boru Tambun

Abstrak

Perusahaan adalah organisasi yang menjalankan kegiatan produksi untuk menyediakan barang dan jasa agar dapat memenuhi kebutuhan konsumen. Teknologi informasi dan kompensasi merupakan faktor yang sangat penting dan memiliki pengaruh yang besar terhadap kinerja karyawan pada suatu perusahaan. Dengan pemanfaatan dan penggunaan teknologi informasi yang tepat serta penerapan sistem kompensasi yang baik, kinerja karyawan akan mengalami peningkatan dan memiliki dampak positif terhadap produktivitas kerja. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui apakah teknologi informasi dan kompensasi memiliki pengaruh terhadap kinerja karyawan. Pada penelitian ini metode yang digunakan adalah metode literature review dengan landasan utama penelitian 10 jurnal mengenai tujuan penelitian ini. Dari 10 penelitian yang digunakan 5 diantaranya menggunakan metode kuantitatif, 4 menggunakan metode deskriptif, dan 1 menggunakan metode kualitatif. Populasinya adalah seluruh karyawan dari beberapa perusahaan. Berdasarkan dari 10 penelitian ini didapatkan bahwa ada pengaruh yang signifikan antara teknologi informasi dan kompensasi terhadap kinerja karyawan. Pengaruhnya adalah meningkatkan kinerja karyawan.

Unduhan

Diterbitkan

2022-12-14