PENGEMBANGAN AGRICULTURE TRUST FUND SEBAGAI SUMBER PENDANAAN PEMBANGUNAN INFRASTRUKTUR DAN PEMBERDAYAAN PETANI PASCA GAGAL PANEN

Penulis

  • Neng Siti Hamidatuzzahra Universitas Nusa Putra
  • Klarisa Septiani Universitas Nusa Putra
  • Revalina Irhan Febriane Putri Universitas Nusa Putra
  • Revita Nuranggraeni Universitas Nusa Putra
  • Rezkiah Nala Putri Universitas Nusa Putra

Kata Kunci:

gagal panen, nfrastruktur pertanian, pemberdayaan, trust fund

Abstrak

 

Pertanian merupakan sektor yang mempunyai peranan strategis dalam struktur pembangunan perekonomian nasional secara berkelanjutan. Hal ini mengingat sektor pertanian memiliki Sumber Daya Alam yang besar dan beragam yang dapat dikelola dalam jangka panjang. Pertanian juga menjadi basis pertumbuhan di pedesaan, namun sektor ini memiliki berbagai permasalahan kultural yaitu kurangnya infrastruktur dan rendahnya penerapan teknologi pertanian serta modal usaha. Sektor pertanian juga memiliki ketergantungan tinggi terhadap iklim dan kondisi alam yang selalu menciptakan bencana seperti gunung meletus, banjir, dan kekeringan yang pada akhirnya menggagalkan produksi pertanian, merusak infrastruktur, dan mengakibatkan kerugian ekonomi yang besar bagi petani. Berbagai program dan kebijakan pemerintah dan masyarakat seperti asuransi pertanian dan anggaran bantuan pertanian yang ada belum cukup untuk membangun dan memberdayakan pertanian. Oleh karena itu penulis memiliki sebuah gagasan yang dapat diimplementasikan yaitu Pengembangan Agriculture Trust Fund sebagai Sumber Pendanaan Infrastruktur dan Pemberdayaan Petani Pasca Gagal Panen dengan tujuan memberikan suatu konsep bagaimana pemanfaatan trust fund (dana amanah) dapat mendukung program pemerintah dalam menyediakan pendanaan pembangunan infrastruktur dan pemberdayaan petani yang merugi akibat bencana alam dengan memaksimalkan potensi Corporate Social responsibility dan sektor keuangan publik dalam hal ini anggaran kementerian pertanian dan peternakan serta dana bantuan sosial yang dihimpun kemudian diinvestasikan melalui berbagai macam skema investasi sesuai dengan prinsip syariah dan disalurkan kepada kelompok petani melalui berbagai program. Metode penelitian yang digunakan adalah melalui pendekatan deskriptif kualitatif dengan menggunakan sumber data sekunder kepustakaan hasil penelitian terdahulu serta artikel-artikel di media massa dengan didukung data primer melalui wawancara dengan teknik purposive sample bersama kepala jurusan agribisnis Dr.Ir Iwan Aminuddin M.Si. Hasil penelitian dan gagasan ini adalah melalui Agriculture Trust Fund pemerintah dan masyarakat dapat menciptakan sumber pendanaan yang berkelanjutan dalam membantu petani mengurangi resiko kerugian akibat bencana alam dan mendorong proses percepatan pembangunan pertanian.



Unduhan

Diterbitkan

2022-11-29